Kamis, 01 Oktober 2015

Noffret’s Note: Kearifan

“Seseorang yang pintar bicara mengajakku bertemu,” dia berkata.
“Aku ragu, karena kami pasti akan berbicara... sedang aku tak bisa bicara.”
—Twitter, 7 Juli 2015

Ada jenis pengetahuan dan pengalaman yang sebaiknya disembunyikan.
Karena jika diperlihatkan apalagi diumbar, bisa membuat orang menghindar.
—Twitter, 7 Juli 2015

Di dunia ini, ada hal-hal yang tidak bisa dikatakan terang-terangan,
tetapi butuh kearifan. Begitu pun beberapa pengetahuan atau pengalaman.
—Twitter, 7 Juli 2015

“Aku jatuh cinta kepadanya,” kata temanku. “Dia sempurna. Satu-satunya
kekurangannya... dia terlalu pintar dalam urusan yang aku tak paham!”
—Twitter, 7 Juli 2015

Aku heran pada orang-orang yang terus melakukan kesalahan yang sama,
meski telah ditegur, disindir, dan diberitahu berulang-ulang.
—Twitter, 7 Juli 2015

Dalam hubungan yang ideal memang ada saatnya mengajari dan diajari.
Tetapi ada satu hal yang seharusnya dipelajari bersama-sama.
—Twitter, 7 Juli 2015

Mengetahui dan mengalami adalah dua hal yang berbeda.
Sayangnya, kebanyakan orang mengira keduanya sama.
—Twitter, 7 Juli 2015

Pengetahuan dan pengalaman adalah dua hal yang berbeda.
Pengetahuan soal cinta dan pengalaman bercinta jelas tidak sama.
—Twitter, 7 Juli 2015

Kebanyakan orang mungkin memang terlalu tinggi menilai diri sendiri,
hingga sering tidak sadar ketika sedang mempermalukan diri sendiri.
—Twitter, 7 Juli 2015

Orang-orang yang merasa dirinya sempurna mungkin perlu bertanya
pada diri sendiri, “Kenapa orang-orang tidak menganggapku sempurna?”
—Twitter, 7 Juli 2015

Ada wanita-wanita hebat yang sulit mendapat pasangan. Masalahnya,
seringkali, karena mereka “terlalu hebat” untuk hal-hal yang tidak tepat.
—Twitter, 7 Juli 2015

Farah Quinn identik dengan masak. Enny Arrow identik dengan seks.
Memacari salah satu dari mereka akan membuatmu diidentikkan dengan mereka.
—Twitter, 7 Juli 2015

Sama sekali bukan masalah sulit bagi Farah Quinn untuk mendapat pacar
atau pasangan. Tapi bagi Enny Arrow, itu masalah terbesar.
—Twitter, 7 Juli 2015

Kalau kau membutuhkan identifikasi, carilah identitas yang tidak akan
membuat orang lain menjauhimu. Dalam hidup, aturannya sesederhana itu.
—Twitter, 7 Juli 2015


*) Ditranskrip dari timeline @noffret.
 
 
;