Jumat, 20 Oktober 2023

Mbakyu yang Pintar Masak

Dulu, waktu masih suka keluar rumah buat makan, aku mikir, “Mending pakai Gofood, gak perlu keluar kalau hujan.” 

Giliran pas hujan, mau pesan Gofood susah banget. Alasannya, “Area resto ini sepi driver,” atau, “Semua driver lagi sibuk.” 

Yeah, driver-nya juga malas keluar!

Aku gak tahu gimana dengan kota-kota lain, ya. Tapi di kotaku, tiap hujan selalu susah pesan Gofood. Sudah pesan, restonya langsung siapin pesanan, tapi driver-nya tidak ada. Begitu terus menerus. Sampai stres, rasanya.

Solusi untuk mengatasi masalah ini kayaknya emang punya mbakyu (maksudnya istri). Lebih spesifik, istri yang pintar masak—bukan sekadar bisa masak. Kalau sekadar “bisa masak”, aku juga bisa (masak mi instan, misalnya). Pintar masak itu hasil masakannya enak dan layak dimakan.

“Halah, cari istri cuma biar ada yang masak di rumah! Gak ilmiah blas!” 

Bodo amat! Kamu nyari suami yang ganteng, pintar, dan kaya-raya, dan aku diam aja. Sekarang aku nyari istri yang pintar masak, kenapa kamu ngamuk? 

....
....

Ingin punya mbakyu yang pintar masak, ya Allah.

 
;