Rabu, 01 November 2023

Enggan

Dulu, waktu masih ABG, kita selalu suka kalau diajak keluar sama teman, meski gak jelas mau ngapain. Pokoknya keluar rumah aja udah senang. Setelah dewasa, kita makin selektif kalau mau keluar rumah. Kalau gak jelas apa tujuan/kepentingannya, mending gak usah ke mana-mana.

Kayaknya semua orang mengalami perubahan semacam itu. Makin dewasa, pikiran makin matang dan urusan hidup makin banyak. Waktu jadi terasa sangat berharga, eman-eman kalau dibuang untuk hal-hal gak jelas. Ditambah lagi, sebagian orang jadi mudah capek. Bener gak, sih?

Jadi, kalau ada orang dari jauh—misal luar kota—ngajak ketemuan, yang kupikirkan adalah, “Aku mau aja menempuh perjalanan jauh berkilo-kilo meter, untuk menemuimu. Tapi terus kita mau ngapain?” Kalau tidak ada sesuatu yang jelas dan penting, aku akan berpikir seribu kali.

Jangankan keluar rumah untuk pergi ke tempat jauh, wong keluar rumah untuk pergi ke tempat-tempat dekat aja sebenarnya aku enggan. 

 
;